IkiWonosoboMas.com - Rabu (14/11) sebanyak 14 Desa dan 24 Dusun di Kabupaten Wonosobo mendeklarasikan diri untuk menghentikan Buang Air Besar Sembarangan (BABS). Momentum tersebut dilakukan di Halaman Gedung Sasana Adipura, Wonosobo saat memperingati Hari Kesehatan Nasional.
Deklarasi yang dibacakan secara Simbolis oleh Kepala Desa Keseneng, Mugiharto. Menjadi penanda bagi setiap desa untuk menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di wilayahnya masing-masing agar tercipta masyarakat Wonosobo yang sehat dan sejahtera.
Visi Kabupaten Wonosobo yang aman, sehat, rapi dan indah (ASRI) diharapkan bisa terwujud dari isi deklarasi hentikan BABS. Adapun isi dari deklarasi tersebut meliputi pelaksanaan PHBS dengan tidak membuang air besar di sembarang tempat, selalu membuang air besar di jamban, mendorong terwujudnya lingkungan bersih dan sehat.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wonosobo, dr Okie Hapsoro MKes. kebiasaan buang air besar di sembarang tempat memang sudah waktunya dihentikan, kebiasaan buruk tersebut dapat menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan.
Home » Berita »
iki wonosobo mas »
wonosobo
» 14 Desa di Wonosobo Bertekad Hentikan Buang Air Besar Sembarangan