IkiWonosoboMas.com - Melalui akun facebooknya, Wonosobo Muda yang merupakan gerakan anak muda Wonosobo yang ingin memberikan kontribusi dalam pembangunan Wonosobo yang lebih baik. Mengajak generasi muda Wonosobo untuk selalu bersikap optimis dan menyebarluaskannya besok bertepatan dengan momen peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Ada 2 cara yang bisa dilakukan oleh generasi muda Wonosobo untuk ikut berpartisipasi dalam gerakan yang diinisiasi oleh Wonosobo Muda.
1.Posting tweet sebanyak mungkin dengan Hashtag #IniJiwaMudaku isi tweetnya bisa berkisar tentang :
a. Quote Pemuda
b. Harapan anak muda untuk kemajuan Bangsa Indonesia,
bisa dimulai dari daerah masing-masing
c. Kotribusi yang pemuda lakukan untuk perbaikan (bisa sesuaikan
dengan minat / profesi kita sekarang)
2. Buat Foto kreatif menggunakan kamera atau HP kalian. Foto diri kalian sambil membawa kertas bertuliskan harapan positif dan tentunya jangan lupa mention Wonosobo Muda dengan hashtag #IniJiwaMudaku
Dandan yang rapi, ambil Foto dengan latar belakang tempat penting (bisa sekolah/universitas/tempat kerja/lokasi wisata/tempat bersejarah) sebisa mungkin foto yang kita ciptakan dapat memberikan cerita dan motivasi bagi setiap yang membacanya
Nah tanggal 28 Oktober 2014 besok, Wonosobo Muda mengajak agar generasi muda Wonosobo secara serentak melakukan kedua hal yang sudah disebutkan tadi.
Yuk ikut sukseskan kegiatan ini dan buktikan generasi muda Wonosobo bisa berbuat dan berprestasi seperti para pemuda yang benuh semangat menyatakan Sumpah Pemuda tahun 1928 lalu.
Home » Event »
iki wonosobo mas »
Wonosobo Muda
» 28 Oktober, Wonosobo Muda Ajak Jiwa Muda Bersikap Optimis